Bagaimana Mengatasi Utang dibeberapa Pinjol?

Pertanyaan:

Bagaimana mengatasi utang dibberapa pinjol? Mau dijadikan satu tapi tidak punya jaminan sertifikat rumah?

Jawaban pertanyaan:

Haii Kak,

Untuk mengatasi pinjol, perlu kita review kembali yuk, apa tujuan awal memiliki pinjaman? sehingga kedepannya kita dapat menimbang dan memutuskan dengan bijak, apa saja keputusan-keputusan financial.

Terkait dengan utang di beberapa pinjol, identifikasi dahulu, berapa jumlah pinjaman, di berapa lembaga keuangan pinjaman ini. Lalu identikasi juga sumber penghasilan dan kemampuan membayar cicilan. Tetap mencicil semua pinjaman dengan penghasilan yang ada, jika kurang, perlu memikirkan ide kreatif untuk menambah penghasilan. Dan stop untuk berutang atau mengambil pinjaman-pinjaman lainnya. Mengatur cicilan utang dan mengelola pengeluaran yang benar-benar sesuai kebutuhan.

Ketika ingin menjadikan satu pinjaman, perlu dilakukan konsolidasi, tujuan konsolidasi, syarat-syarat yang diperlukan untuk mengambil pinjaman, mempersiapkan dokumen, menghitung kembali kemampuan membayar cicilan, melunasi utang yang lama, mengatur pengeluaran pembayaran cicilan dan melakukan evaluasi secara rutin. Dan hal ini perlu dipertimbangkan matang-matang sehingga nanti dapat memiliki kesehatan keuangan.

Terima kasih.

Bagikan:

WhatsApp
Facebook
Twitter
LinkedIn